You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Kalitinggar
Desa Kalitinggar

Kec. Padamara, Kab. Purbalingga, Provinsi Jawa Tengah

SELAMAT DATANG DI WEBSITE PEMERINTAH DESA KALITINGGAR Visi : Membangun solidaritas dan kepedulian warga masyarakat terhadap lingkungan Misi : Desa Kalitinggar yang maju dalam pembangunan fisik material dan mental spiritual menuju masyarakat sehat, sejahtera lahir batin dan berakhlaq mulia

Pemerintah Desa Kalitinggar beri santuanan Anak Yatim Piatu

KURNIAWAN SUSANTO 21 Maret 2025 Dibaca 9 Kali
Pemerintah Desa Kalitinggar beri santuanan Anak Yatim Piatu

Kalitinggar. Kamis 20/03 Bertempat di Balai Desa Kalitinggar , Pemerintah Desa Kalitinggar kembali memberikan santunan kepada anak yatim / piatu / yatim piatu dari dana desa yang diserahkan oleh Kepala Desa Kalitinggar, Bapak Wasto. 

" Anak-anak yang sholeh dan sholehah jangan lupa selalu mendoakan orang tuanya dan taat kepada orang tua yang masih hidup " salah satu pesan yang di sampaikan oleh kepala desa kalitinggar pada sambutannya saat kegiatan tersebut. Beliau juga menyampaikan untuk selalu menjaga sholat dan berharap jadi anak yang bermanfaat bagi nusa dan bangsa.

Adapun anak yang menerima santunan ini dibatasi dengan status masih bersekolah (SMA sederajat). Masing-masing anak menerima santunan sebesar Rp. 300.000,- dan ditambahkan lagi dari Infak Masjid Al-Ikhlas, Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian dan tanggung jawab sosial Pemerintah Desa Kalitinggar terhadap masyarakat sekitar, khususnya bagi anak-anak yatim piatu di Desa Kalitinggar. Santunan yang diberikan berupa bantuan dana. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban hidup anak-anak yatim piatu dan memberikan semangat bagi mereka untuk terus menempuh pendidikan.

selain itu, kegiatan ini juga menciptakan momen kebersamaan antara anak-anak yatim/piatu, pemerintah desa, dan yayasan. Hal ini diharapkan dapat memberikan dorongan semangat dan rasa dicintai kepada anak-anak tersebut.

Akas Ardiman selaku Takmir Masjid Desa Kalitinggar menambahkan, "Semoga kegiatan seperti ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk peduli dan membantu sesama, terutama kepada mereka yang membutuhkan. Mari kita terus saling berbagi dan memberikan kasih sayang kepada anak-anak yatim/piatu."

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image