You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Kalitinggar
Desa Kalitinggar

Kec. Padamara, Kab. Purbalingga, Provinsi Jawa Tengah

SELAMAT DATANG DI WEBSITE PEMERINTAH DESA KALITINGGAR Visi : Membangun solidaritas dan kepedulian warga masyarakat terhadap lingkungan Misi : Desa Kalitinggar yang maju dalam pembangunan fisik material dan mental spiritual menuju masyarakat sehat, sejahtera lahir batin dan berakhlaq mulia

Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Desa Kalitinggar

KURNIAWAN SUSANTO 10 Mei 2023 Dibaca 83 Kali

Kalitinggar – Bertempat tempat di Aula Jayadirana kantor Desa Kalitinggar, Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Kalitinggar Kecamatan Padamara Kabupaten Purbalingga menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Tingkat Desa Pada Pemilihan Umum tahun 2024, Senin (08/05).

Hadir dalam rapat pleno terbuka ini, Kades Kalitinggar WASTO beserta perangkat desa Kalitinggar, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Kalitinggar, Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), PPS dan Sekretariatan PPS Desa Kalitinggar, Pengawas Desa/Kelurahan Desa(PKD), serta tamu undangan lainnya dari tokoh masyarakat dan juga tokoh pemuda.

Ketua Panitia Pemungutan Suara(PPS) Desa Kalitinggar, Djikin, menjelaskan kegiatan Rapat Pleno terbuka di tingkat Desa/Kelurahan ini merupakan suatu tahapan yang harus dilakukan sebelum dilaksanakan rapat pleno di tingkat Kecamatan Padamara yang rencana akan di laksanakan pada tanggal 10 Mei 2023.

Dari hasil perbaikan untuk di Desa Kalitinggar terdapat ada 7 TPS, dengan Jumlah pemilih aktif sebanyak 1935.

“Untuk jumlah pemilih baru ada sebanyak 8 orang, pemilih tidak memenuhi syarat ada sebanyak 4, perbaikan data pemilih 1 dan pemilih potensial non KTP el sebanyak 8 orang, “jelasnya.

Djikin, menambahkan dan berharap agar semua elemen masyarakat desa Kalitinggar agar aktif dan tau akan tahapan pemilu apalagi masalah daftar pemilih

" Saya mengajak masyarakat khususnya warga desa kalitinggar untuk mengecek nama masing - masing di DPT online lewat di website Cek DPT, bila mana belum terdaftar untuk segera melaporkan ke PPS Desa Kalitinggar,"harapnya

Dilanjutkan Penandatanganan Berita Acara Rekapitulasi Daftar Perubahan Pemilih Hasil Pemutakhiran oleh Panitia Pemungutan Suara ( PPS ) Desa Kalitinggar yang dituangkan dalam BA Nomor : 05/PP.05.1-BA/3303/11/2023

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image